Rabu, 23 Maret 2011

KIAT SUKSES UAN

          UAN tinggal menghitung hari,tapi bukan berarti kita mati kutu, menyerah begitu saja atau punya pikiran yang fantasttik “Siapa tahu ada bocoran”he.he.he…...itu pikiran lebay yang imbasnya  akan menghancurkan diri sendiri.  Seharusnya kalian hadapi  dengan  siap karena bapak dan ibu guru di sekolah telah mengupayakan dengan memberikan soal-soal  latihan yg sangat  berarti sekali. Namun jika sudah sampai rumah kalian acuhkan  ,percuma saja karena ini merupakan salah satunya kiat untuk sukses UAN.
          Kiat  selanjutnya  penulis  kemukankan di  bawah ini ,
1.  Niatkan dengan bulat kamu harus lulus ujian tampa niat  yg lahir dari dalam diri maka kalian belajar  akan ogah-ogahan, merasa terpaksa dan jika begitu  daya usaha akan pupus   juga.
2. Mempelari pelajaran tidak dengan sIstem SKS  (Sistem Kebut Semalam) tetapi  berencana  dan kontinyu. Lebih baik kita sering dengan   belajar masing-masing satu jam daripada
5 jam sekaligus.Pusing yg ada. Sama halnya ada satu tong sampah dimasukin sampah anak  sekelas padahal diperkirakan sampah itu akan penuh jika yg membuang 20 orang.Ini  40 orang. Penuh deh .Sama halnya kepala kita. Yang ada hilang semua tidak ada yg  tersimpan. Buyar,deh!
3. Latihan soal yang sangat bermanfaat. Buku UAN kerjakan tapi jangan dulu lihat kunci,kerjakan semampunya. Entar sudah selesai, samakan jawaban dengan kunci. Nah akan tahu kesalahannya. Terus bisa  mengukur kemampuan juga.  Jika nilai yang diperoleh masih di bawah berarti harus lebih rajin dan giat latihan. Tapi kalau sudah bagus bukan berarti sudah melainkan harus terus ditingkatkan.
4. Buat catatan kecil tapi bukan untuk dibuka disaat kepepet tapi bisa dibawa kemana-mana.Di mobil kalian bisa  baca juga dari pada ngobrol ga jelas atau melamun.  Hal ini akan memperkuat ingatan kalian apalagi pelajaran biologi, sosiologi, geografi, ekomoni sarat dengan hapalan. Rumus-rumus  pun bisa  desain dengan menarik.
5. Diskusikan pelajaran yang tidak paham apabila  kumpul bersama  teman terutama dengan yg pintar dari pada ngegosip. jika tidak bisa bertanya pada guru. Malu bertanya sesat di hutan.he.he.he.
6. Siapkan mental menghadapi situasi UAN  karena yang mengawas bukan guru di sekolah.  Hanya dalam hal ini tidak perlu takut beliau guru kalian juga. Enjoy sajalah.
7. Siapkan peralatan  alat  tulis dan sebagainya dari malem  jangan disamakan dengan hari biasa.Pinjam. Kartu peserta jangan sampai ketinggalan.
8.  Datang  jangan sampai  terlambat minimal 30 menit  sudah di sekolah. Kedatangan terlambat akan mengganggu konsentrasi dan kesiapan menghadapi ujian karena panik, cape, cemas.
9. Jangan lupa sebelum pergi minta doa restu ibumu (orang tua) ,   syukur-syukur ibumu telah menyiapkan  air doa .Insya allah  akan lancar.
10. Sebelum mengerjakan soal berdoa dan periksa soal dengan cermat. Kerjakan dengan tenang .
11. Satu hal yang lebih penting jangan percaya dengan kunci jawaban yg misterius nyasar melalui HP.Ingat sekarang ada 5 paket. Yang penting kalian sudah siap. Kunci jawaban adakalanya menjerumuskan.  Karena tidak belajar,ahirnya kunci kalian pake, tahunya salah imbasnya tidak lulus. Nyesel kan ingat UAN  tidak bisa diulang.  Oleh karena itu kondisikan diri untuk siap menghadapi UAN dengan sukses. Mau belajar dan belajar.  Insyaallah akan suksa UAN. Semangatttt!!

 Bogor, 23 April 2011.
Dra. Neneng Tuti Yuniarti guru SMAN 4 Bogor

Tidak ada komentar:

Posting Komentar